Cara Verifikasi Blogspot di Google Webmaster Tools

Verifikasi blog ke Google Webmaster Tools adalah salah satu cara untuk meningkatkan nilai SEO dan agar blog kita mudah di rayapi serta di index oleh robot google. Kita sudah mengetahui bahwa google search merupakan mesin pencari terbanyak digunakan oleh orang di seluruh dunia, dengan anda menverifikasi blog/website ke google maka artikel yang sudah di terbitkan akan lebih mudah dicari dan muncul di halaman mesin pencari google.

Baca juga: Pengertian, Manfaat dan Kegunaan Backlink

Google Webmaster Tools

Manfaat Verifikasi Blog ke Google Webmaster Tools.

Selain Backlink, cara verifikasi blog ke google juga dapat meningkatkan SEO pada blog kita, pengunjung juga akan lebih memudahkan dalam menemukan artikel yang kita posting melalui mesin pencari dengan kata kunci tertentu. Adapun manfaat yang akan kita dapatkan dari fasilitas ini sangatlah banyak diantaranya:

  • Google bot akan lebih mudah mengindex blog/website anda.
  • Mendapatkan visitor dari search engine google.
  • Dapat melihat statistik data lalu lintas blog, seperti status pengindexan, jumlah penayangan halaman, urutan halaman, jumlah pengunjung yang mengklik halaman, url halaman error, dan lain-lain.
  • Memperkuat kepemilikan blog.
  • Memudahkan anda jika ingin memperoleh penghasilan dari internet (google andsense).
Sebenarnya masih banyak lagi dari manfaat verifikasi blog ke Google Webmaster Tools namun singkat saja kita menuju ke topik utama, untuk jenis verifikasi yang saya gunakan adalah melalui tag HTML. Silahkan simak dibawah, saya sudah menyertakan tutorial dengan gambar dan di usahakan mudah di mengerti.
  1. Login terlebih dahulu ke akun google/gmail, kemudian silahkan kunjungi Google Webmaster Verifikasi.
  2. Jika halaman sudah terbuka, langkah kedua klik pada Tambahkan properti dan masukan alamat situs anda pada kolom yang sudah disediakan di awali dengan "http://www" lalu klik terus.
    Tambahkan properti
  3. Kemudian pilih metode alternatif.
    Metode Alternatif
  4. Centang pada Tag HTML.
  5. Salin kode meta tag yang sudah tersedia.
    Kode Meta Tag Google
  6. Masuk ke blogger > Dasbor > Template > dan Edit HTML.
  7. Cari kode <head>, anda bisa menggunakan tombol Ctrl+F pada keyboard lalu tulis kode <head> pada kolom yang terletak disebelah kanan atas kemudian tekan enter. Stelah itu letakan kode meta google di bawah kode <head> atau di atas kode </head>, simpan.
    Paste Tag Meta Google disini
  8. Langkah terakhir klik pada tombol verifikasi pada halaman google webmaster, jika berhasil anda akan melihat kata ucapan selamat atau sukses.
begitulah kira-kira cara cepat dan efektif verifikasi blog di google webmaster, cara ini berlaku hampir untuk seumua platform seperti blogspot, mywapblog, wordpress, wapka, dan lainnya. Mohon maaf bila tutorial yang saya tulis agak berantakan, karena cukup ribet juga menulis tutorial dengan gambar. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda, terima kasih.